Home » » Obat Sakit Gigi Alami

Obat Sakit Gigi Alami

Obat Sakit Gigi. Bagaimana cara mengobati sakit gigi dengan mudah ? apa penyebab sakit gigi dan bagaimana cara mencegah serta mengobatinya ? bagaimana pula cara meramu ramuan tradisional obat sakit gigi secara alami ? Orang bilang lebih baik sakit hati daripada sakit gigi. Sakit hati jelas sangat sakit terasa, bahkan bisa terasa sampai seumur hidup, tapi malah lebih sakit, sakit gigi ketimbang sakit hati.

Begitu dahsyatnya sakit gigi, mengakibatkan hari-hari yang begitu indah menjadi menyebalkan lagi asyik berpacaranpun ketika sakit gigi menyerang menjadi cengar-cengir, mendengar suara orang bicara saja bertambah sakit apalagi buat ngomong tambah cenut-cenut. Walaupun tidak semua orang bisa mengalami sakit gigi, akan tetapi kita perlu waspada terhadap serangan sakit gigi yang setiap saat bisa saja terjadi, lagi sedang makan enak ee.. sakit gigi kita kambuh, tidak malah nikmat hidangan yang kita santap tapi malah terasa aduh-aduuh nggak karuan.

Apa sebenarnya penyebab sakit gigi ?
Salah satu faktor penyebab sakit gigi yang paling sering dan lebih umum adalah kerusakan pada enamel gigi. Berawal dari adanya suatu lubang kecil pada gigi akan memicu pelebaran lubang atau penggerusan bagian dalam gigi. Keretakan pada gigi ini akan membuat saraf terpapar sehingga menyebabkan rasa nyeri yang luar biasa hebat terasakan.

Tatkala sakit gigi sedang menyerang seseorang tidak banyak yang tahu harus berbuat apa, apalagi faktor pemicu kenapa sakit gigi bisa terjadi, inilah yang sering diabaikan dalam urusan penyakit termasuk juga sakit gigi. Seharusnya dalam menangani sebuah sumber penyakit kita paham akan pemicu atau penyebab dari penyakit itu sendiri lantas kita berusaha menghindar dari si penyebab sehingga sesegera mungkin bisa mengantisipasi.

Lalu apa penyebab sakit gigi yang terkadang diabaikan tersebut ?

1. Penumpukan plak pada gigi.
Keberadaan plak pada gigi akan menyebabkan lubang pada gigi dan bisa mengakibatkan radang pada gusi.

2. Gigi berlubang.
Penyebab utama gigi berlubang adalah plak. Plak pada gigi akan menjadi sarang berkembang biaknya bakteri yang menghasilkan asam dari fermentasinya denga karbohidrat yang akan merusak email gigi sehingga menyebabkan gigi berlubang.

3. Noda pada gigi.
Adanya noda pada gigi dipicu seringnya mengonsumsi makanan atau minuman yang berwarna seperti teh, kopi dan sejenisnya.

4. Pembengkaan gusi.
Hati-hati jika sampai terjadi pembengkaan pada gusi hal ini bisa menyebabkan diabetes, paru-paru juga jantung. Pembengkaan pada gusi disebabkan oleh adanya bakteri yang berkumpul pada sela selagigi dan gusi sehingga mengiritasi gusi yang menyebabkan infeksi dan meradang.

5. Permasalahan bakteri.
Hal ini disebabkan karena kurang adanya kesadaran kebersihan perawatan gigi dan mulut sehingga bakteri dengan mudah berkembang biak pada area gigi serta mulut.

Bagaimana cara mengobati sakit gigi secara alami ?
Banyak cara untuk mengobati sakit gigi, dari cara pemijatan, pengolesan minyak hingga menggunakan ramuan herbal juga pengobatan menggunakan obat kimia seperti antalgin dan serupa yang kesemuanya adalah sebuah usaha dalam proses penyembuhan sakit gigi, dan disini kami merekomendasikan pengobatan sakit gigi dengan memanfaatkan ramuan herbal alami yang aman dan ramah lingkungan.

Berikut jenis ramuan obat penyembuh sakit gigi dari Superampuh.com :

Obat gigi sakit tradisional 1.
Persiapkan :
- ½ buah pinang
- Garam secukupnya
- 10 gram kunyit
- 50 gram meniran

Cara meramu :
Tumbuk sampai halus semua bahan-bahan diatas kemudian diseduh dengan segelas air mendidih lalu saring, minum secara teratur.

Obat sakit gigi tradisional 2.
Persiapkan :
- 5 helai daun sirih tua
- Garam secukupnya
- 1 balok gambir
- 5 gelas air

Cara meramu :
Rebussemua bahan ramuan diatas sampai air yang semula adalah 5 gelah akan tinggal menjadi 3 gelas. Gunakan dalam keadaan hangat-hangat kuku, air ramuan yang sudah direbus digunakan untuk obat kumur sebanyak 3 kali dalam sehari.

Obat sakit gigi tradisional 3.
Selembar daun sirih dicuci hingga bersih kemudian gulung-gulung hingga bulat, lalu kunyah-kunyah pada gigi yang sakit hingga terasa ada cairan daun sirih yang masuk di sela-sela gigi, nah setelah daun sirih terasa hancur, masukan sedikit air ke mulut, kumur gigi yang sakit bersama lumatan daun sirih tadi, kemudian buang, bersihkan sisa-sisa ampas sirih dalam mulut dengan lidah, boleh kumur lagi sedikit saja supaya kandungan daun sirih tidak hilang. Cara ini seperti yang dilalukan oleh wanita tua jaman dahulu dengan istilah nginang, telah terbukti orang jaman dahulu yang telah nginang ternyata tidak pernah menderita sakit gigi.

Obat sakit gigi tradisional lainya bisa menggunakan :

1. Minyak kelapa
Ambil minyak kelapa sebanyak satu sendok teh. Rendam sejumput kapas dalam minyak tersebut, lalu panaskan di atas api selama kurang lebih 2-3 menit. Setelah agak hangat, tempel dengan kapas pada bagian gigi yang berlubang.

2. Biji cengkih
Ambil biji cengkeh sebanyak satu genggam. Setelah disangrai, tumbuk halus hingga menjadi bubuk. Lalu, taburkan pada gigi yang sakit. Lakukan hingga sakit mereda.

3. Getah pohon kamboja
Ambil getah pohon kamboja secukupnya, bisa diambil dari tangkai daun. Teteskan pada gigi yang berlubang atau gusi yang bengkak. Lakukan hati-hati, jangan sampai terkena gigi yang sehat. Harap hati-hati, karena getah kamboja bisa merusak gigi yang sehat.

4. Biji asam
Ambil setengah ons biji asam. Kemudian disangrai (goreng tanpa minyak) sampai hangus. Setelah hangus, tumbuk halus menjadi bubuk. Gosokkan bubuk tersebut pada bagian gigi yang hitam atau kuning. Lakukan hingga terjadi perubahan sesuai keinginan Anda.

5. Bawang putih
Bawang putih merupakan salah satu dari sekian obat tradisional untuk sakit gigi yang diklaim efektif meredakan rasa sakit. Caranya, haluskan satu siung bawang putih dicampurkan dengan sedikit garam kasar kemudian tempatkan di area yang sakit. Cara ini dinyatakan bisa meredakan rasa sakit, bahkan kadang-kadang bisa menyembuhkan. Selain itu, ada baiknya mengunyah satu siung bawang putih setiap pagi. Cara ini bisa menjaga agar gigi yang telah disembuhkan semakin kuat dan sehat.

6. Bawang merah
Menurut hasil penelitian membuktikan kalau bawang merah mengandung komponen antibakteri. Dengan mengonsumsi satu bawang merah setiap hari dengan cara mengunyah terbukti bisa melindungi dari berbagai gangguan gigi. Mengunyah bawang merah selama 3 menit dinyatakan cukup untuk membunuh semua kuman di mulut. Dan Anda bisa meredakan gigi yang sedang sakit dengan cara menempatkan sepotong kecil bawang merah di area gigi atau gusi yang sakit.

7. Jeruk limau
Jeruk limau merupakan sebagai sumber yang kaya vitamin C, sangat bermanfaat dalam mempertahankan kesehatan gigi dan tulang di bagian tubuh lainnya. Jeruk limau dinyatakan bisa mencegah gigi berlubang dan gigi tanggal, pembentukan plak gigi, sakit gigi, dan perdarahan pada gusi.

8. Minyak Cengkeh
Cengkeh dinyatakan efektif meredakan sakit gigi. Selain itu, cengkeh juga mengurangi infeksi karena mengandung properti antiseptik. Caranya, oleskan minyak cengkeh ke lubang gigi yang mengalami kerusakan. Cara ini juga bisa meredakan sakit gigi.

9. Tepung lada
Campuran sedikit tepung lada dengan 1/4 sendok teh garam dinyatakan sangat bagus untuk menjaga kebersihan gigi. Jika digunakan secara teratur setiap hari bisa mencegah gigi berlubang, nafas bau, gusi berdarah, sakit gusi, dan sakit gigi. Selain itu juga bisa mengatasi masalah gigi sensitif. Untuk meredakan sakit gigi, Anda bisa menempatkan campuran tepung lada dan minyak cengkeh ke dalam lubang gigi.

10. Cabai Hijau
Cabai hijau secukupnya dipotong ujungnya sedikit kemudian dibakar. Setelah panas, cabai ditempelkan pada bagian gigi yang sakit. Gunakan secara teratur 2 kali sehari.

Bagaimana Cara Mengobati Sakit Gigi Saat Hamil ?
Apabila anda lagi hamil tentu harus hati-hati dalam proses pengobatan penyakit , tidak sembarangan wanita hamil melalukan langkah pengobatan sembrangan apalagi ramuan dan obat dalam yang harus di minum atau dikonsumsi, begitu juga jika saat hamil tengah menderita sakit gigi, yang harus dilalukan adalah selalu berkumur dengan air hangat, gunakan antiseptik mulut, mengompres pada bagian gigi yang sakit menggunakan kompres dingin ataupun hangat dan sebaiknya dilalukan setelah anda menyikat gigi.

Apa Saja Makanan Pereda Sakit Gigi ?
Mengkomsumsi sayuran mentah ternyata dapat menghindari dari sakit gigi sebab sayuran kya akan mineral yang bisa mengurangi keasaman pada air liur atau ludah. Makanan yang kaya akan kalsium dan vitamin C juga bermanfaat untuk mencegah sakit gigi, semua makanan tersebut bisa diperoleh dari buah dan sayuran (baca artikel Manfaat Buah dan Sayuran). Jenis makanan lain yang bermanfaat untuk sakit gigi adalah bawang putih, yoghurt, air garam, minyak hati ikan kod dan teh hijau. Sementara Cengkeh adalah salah satu jenis makanan pereda sakit gigi yang paling baik karena didalamnya mengandung mangan, asam lemak omega-3, vitamin C dan K, serat makanan, magnesium dan kalsium.

Bagaimana cara mencegahan sakit gigi ?
Nah untuk mencegah sakit gigi yang paling mudah dan gampang adalah dengan selalu pemprioritaskan kebersihan gigi dan mulut secara kontinyu sebab penyebab utama penicu sakit gigi pada umumnya dikarenakan kurang memperhatikan akan hal ini, selalu menyikat gigi sebelum tidur, menghindari jenis makanan yang menjadi pemicu sakit gigi juga merupakan yang harus anda perhatikan supaya terhindar dari nyeri sakit gigi

2 comments:

Anonim mengatakan...

Thanks for a marvelous posting! I seriously enjoyed reading it, you can be a great author.I will always bookmark your blog and definitely will come back in the
foreseeable future. I want to encourage you continue your great work, have
a nice day!

My web blog: magento themes

Anonim mengatakan...

Gigi sakit sebenarnya kesalahn dari orangnya, karena dia kurang merawat gigi hingga akhirnya gigi yang akan membuat dia jadi susah sendiri.

Recent Posts